Langsung ke konten utama

Kemajuan Teknologi PT PAL Indonesia


Pertahanan Militer sudah semestinya diperlukan negara di seluruh dunia guna menciptakan perdamaian negara kawasan dan menjaga tanah air nya dari gangguan asing. Indonesia sebagai Nusantara yang luas dikelilingi oleh lautan diantara pulau-pulau dari sabang sampai merauke membutuhkan pertahanan yang kuat dan besar dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang terjadi terhadap bangsa Indonesia. banyak cara yang dilakukan pemerintah indonesia untuk memperkuat Pertahanan negara, salah satu caranya adalah mengembangkan kemandirian dalam membangun berbagai teknologi tempur dalam negeri.

Bergamini Class Fremm Frigate

dalam menunjang pertahanan indonesia, PT PAL indonesia juga turut ikut andil dalam berkontribusi pertahanan maritim laut di nusantara. PT PAL Indonesia sendiri adalah anak perusahaan dari Len Industri yang bergerak di bidang Pembuatan kapal. banyak sekali karya PT PAL yang sudah terkenal dan tersebar di indonesia, bahkan sampai keluar negeri.


Adapun beberapa kapal yang telah dibuat oleh PT PAL Indonesia antara lain:


kapal cepat rudal kelas 60

Kapal Cepat Rudal Kelas 60 meter adalah salah satu jenis kapal Perang Republik Indonesia bertipe kapal cepat rudal (KCR)  yang pembuatannya dilakukan PT PAL di Surabaya. KRI 60 meter yang 100% pembuatannya di lakukan di PT PAL Indonesia, Surabaya. Kelas 60m merupakan kapal pemukul reaksi cepat yang dalam pelaksanaan tugasnya mengutamakan unsur pendadakan, mengemban misi menyerang secara cepat, menghancurkan target sekali pukul dan menghindar dari serangan lawan dalam waktu singkat pula.


kapal landing platform dock kelas Makassar

Kapal Landing Platform Dock kelas Makassar sebuah kelas Kapal LPD buatan Daewoo Shipbuilding and Marine Engineering(DSME), Korea selatan dan PT PAL Indonesia berdasarkan lisensi dari DSME Kelas ini merupakan Kelas yang dirancang sebagai kapal LPD (Landing Platform Dock) atau kapal yang mempunyai platform docking dan undocking untuk mengoperasikan LCU.


kapal selam kelas Changbogo

Kapal selam kelas changbogo sebuah kelas Kapal selam buatan Daewoo Shipbuilding and Marine Engineering(DSME), Korea selatan dan PT PAL Indonesia.


Kapal Frigate kelas SIGMA

KRI RE Martadinata-331 dibangun PT PAL Indonesia (Persero) yang menggandeng perusahaan alas Belanda, Damen Schelde Naval Shipbuilding (DSNS). Penandatanganan kontrak dilakukan oleh Departemen Pertahanan Indonesia dengan DSNS pada 10 Juni 2012.


Pemerintah menghabiskan dana sekitar US$340 juta (Rp4,8 triliun). Sedangkan pengerjaan kapal memakan dana US$220 juta (Rp3,1 triliun), dan sisanya digunakan untuk peralatan di dalam kapal yang mampu menampung 111 orang personel. Dengan panjang total 105,11 meter, lebar 14 meter dan berat 2.365 ton kapal ini merupakan kapal perang kelas light fregat atau perusak kawal rudal (PKR) kelas SIGMA dengan kecepatan laju maksimal 28 knot dan didesain multi misi perang, perang kapal atas dan bawah air hingga perang elektronika.


kapal perang ini dilengkapi dengan sistem persenjataan meriam utama OTO Melara 76 mm Super Rapid Gun dan rudal Exocet MM40 Block 3 yang jarak jangkaunya bisa mencapai 180 hingga 200 kilometer, dan dipersenjatai dengan sistem rudal permukaan ke udara (SAM), sistem pertahanan diri (CIWS) 35 mm, sistem torpedo, dan rudal permukaan ke permukaan (SSM) Exocet MM-40 Block 3.


Tidak terhenti dengan hasil karya kapal yang telah dibuat, PT PAL Indonesia terus berinovasi dan mengembangkan berbagai teknologi hingga sekarang. Baru baru ini, Pada tanggal 25 Agustus, upacara Kell laying untuk fregat Merah Putih pertama dari dua fregat diadakan di fasilitas perusahaan galangan kapal milik negara Indonesia, PT PAL Indonesia, di Kota Surabaya, Jawa Timur. Upacara Keel Laying merupakan momen penting sebagai tanda hari kelahiran Kapal, diawali dengan pembuatan rangka Lunas Kapal.

Frigate Arrow Head 140 

sebelumnya,  Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyaksikan penandatanganan Licence Agreement antara PT PAL dengan Rosyth Royal Dockyard Ltd (Babcock) untuk pengadaan dua kapal fregat TNI AL pada tanggal 21 juni 2023


Kemampuan atau kelayakan PT PAL sudah diakui oleh Lloyd’s Register (LR) Class selaku lembaga klasifikasi internasional. LR menyatakan bahwa PT PAL siap memproduksi sebuah kapal perang modern dengan teknologi yang kompleks.

fregat Merah Putih akan dibangun berdasarkan desain Arrowhead 140 dari Babcock, Inggris, dengan panjang 140 meter dan bobot seberat 5.996 ton. Dengan bobot itu, Fregat merah putih  akan menjadi fregat terbesar dan terberat di Asia Tenggara. Kapal perang jenis fregat ini mampu membawa 160 awak namun dioperasikan hanya dengan 100 orang. Sebagai sebuah fregat, kapal perang ini juga memiliki landing dock untuk helikopter berukuran sedang. Kapal perang ini mampu melesat di kecepatan 28 knot maks atau 18 knot mode cruising dengan radius operasional sejauh 9.000 mil laut. Selebihnya, sistem kombatan atau Advent combat management system (CMS) Fregat Merah Putih bukan kaleng-kaleng. CMS Fregat Merah Putih akan dipasangkan oleh pabrikan Turki bernama Havelsan. CMS sendiri adalah komponen utama Combat System atau sistem tempur suatu kapal perang.

Sistem kombatan Fregat Merah Putih salah satunya akan berperan mengoperasikan total 40 tabung peluncur rudal vertikal (VLS). Fregat Merah Putih akan dilengkapi berbagai persenjataan, salah satunya sistem peluncur rudal vertikal (VLS) yang berjumlah 40 tabung di antaranya adalah 12 tabung rudal permukaan-ke-udara jarak menengah, 12 tabung rudal berjenis jarak jauh, dan 16 tabung rudal permukaan-ke-permukaan. Selain rudal, Fregat Merah Putih juga dilengkapi sepasang canon 76mm plus senjata jarak dekat berupa gatling gun 35mm.

Kapal ini akan menjadi kapal tempur permukaan terbesar dan paling canggih yang pernah dibangun di Indonesia. Terlebih sebagai produk yang berteknologi tinggi tentunya tidak lepas dari proses pengembangan dan adjusting mechanism sesuai kebutuhan pengguna.

Di samping pembangunan kapal fregat merah putih, PT PAL Indonesia juga bekerjasama dengan NAVAL GROUP untuk membangun kapal selam kelas Scorpene asal prancis. Dalam pengadaan kapal selam ini, kontrak terjadi antara PT PAL dan Naval Group. Dijelaskan Defence World, dua belah pihak telah menandatangani kesepakatan pada 10 Februari 2022. Indonesia sendiri sudah menerima presentasi resmi dari Naval Group soal pembuatan kapal selam itu. Dan pabrikan Perancis itu yakin Indonesia semakin berminat memiliki Scorpene di armadanya. Naval Group mendesain Scorpene sebagai kapal selam diesel elektrik yang kegunaannya seperti kapal selam serang nuklir. Scorpene merupakan kapal selam penyerang yang memiliki berbagai kemampuan mengerikan.Yang menarik adalah bahwa pembuatan Kapal selam ini dilakukan di Indonesia, PT PAL.

Scorpene Naval Group

Mengenai spesifikasinya, Scorpene memiliki bobot pemindahan 1.565 ton untuk versi CM-2000 dan 1.870 ton versi AM-2000. Panjangnya 61,7 m versi CM-2000 dan 70 m varian AM-2000, dengan lebar 6,2 m. Kapal selam ini ditenagai dengan penggerak diesel listrik yang menghasilkan kecepatan maksimum 20 knot (37 km/jam) dalam posisi terendam dan 12 knot (22 km/jam) saat di permukaan air. Kedalaman selam maksimum mencapai 350 m.

Untuk persenjataannya, Scorpene dibekali enam tabung torpedo untuk 18 torpedo kelas berat Black Shark, rudal anti kapal SM-39 Exocet, dan rudal anti pesawat A3SM (MICA).

Dengan segala upaya PT PAL Indonesia dan Pemerintah Indonesia dalam membuat pertahanan Indonesia menjadi kuat, diharapkan indonesia bisa masuk menjadi 10 besar negara terkuat di dunia yang sebelumnya masih berada 13 besar negara terkuat di dunia (berdasarkan data Global Fire Power 2023  power index: 0.2221).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membebaskan Diri dari Jeratan People Pleaser

  Ingin Bahagia ? Belajarlah untuk Berkata Tidak...   --- Apakah lo sering merasa perlu menyenangkan orang lain, bahkan dengan mengorbankan kebutuhan atau keinginan lo sendiri? Apakah lo sulit mengatakan tidak, mengekspresikan pendapat lo, atau menetapkan batasan dengan orang lain? Apakah lo merasa rendah diri, lelah, dan tertekan karena selalu berusaha memenuhi harapan orang lain? Jika jawaban lo ya, kemungkinan besar lo termasuk tipe orang yang disebut people pleaser. People pleaser adalah orang yang mengutamakan kebutuhan dan harapan orang lain daripada dirinya sendiri. Mereka biasanya bersikap ramah, membantu, dan baik hati. Namun, perilaku ini bisa berdampak negatif bagi diri mereka sendiri dan hubungan mereka dengan orang lain. Dalam artikel ini, gue, Yuza, seorang penulis lepas suara pelajar yang berminat dalam psikologi dan pengembangan diri, akan membahas beberapa langkah yang bisa lo lakukan untuk membebaskan diri dari jeratan people pleaser. Selamat membaca! --- People pleas

Tujuan Suara Pelajar